Sungkai Jaya - Blbnewstv.id | - Lampung utara - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) bekerja sama dengan pemerintah desa mengadakan serangkaian lomba tradisional yang diikuti antusias oleh warga masyarakat. Kegiatan yang berlangsung di lapangan dusun - dusun yang ada di desa Sri jaya kecamatan Sungkai Jaya ini bertujuan mempererat ikatan komunitas sekaligus menumbuhkan rasa cinta tanah air melalui berbagai perlombaan khas 17 Agustus.
Kepala desa [Heiril basar] saat di wawancarai [ Riki eLtii ] Ka biro blbnewstv : ia menekankan pentingnya kolaborasi antara mahasiswa, pemerintah, dan warga dalam menjaga nilai-nilai kemerdekaan ini, dan ia selaku Kepala Desa Sri jaya berterima kasih ke pada Mahasiswa KKN DAN WARGA MASYARAKAT NYA yang sudah sangat bersemangat mengisi kegiatan di hari kemerdekaan ini dengan sungguh sungguh, tidak mengharap kan menang atau kalah dalam perlombaan, tetapi hikmah nya adalah tetap menjaga makna persatuan dan kesatuan, saling perduli dan tetap bergotong royong dalam setiap momentum untuk kepentingan bersama demi Masyarakat desa bangsa dan negara.
Kegiatan Perlombaan untuk merayakan Momentum HUT RI KE 80 ini telah di mulai dari tanggal 13 Agustus dan akan berakhir pada tanggal 19 Agustus 2025 nanti.
Selanjutnya, warga dari berbagai usia berpartisipasi dalam lomba balap karung, tarik tambang, makan kerupuk, ada juga lomba mengeluarkan bola dari dalam kardus sambil bergoyang dan melompat.
Para mahasiswa KKN memegang peran penting sebagai kreatif ide dan fasilitator lomba tetap pada pemerintahan desa Sri jaya, serta sekaligus memberikan edukasi singkat tentang makna kemerdekaan dan sejarah perjuangan bangsa.
Perangkat pemerintah Desa Sri jaya juga sangat berperan aktif dalam mengorganisasi dan mengawasi jalannya lomba, sekaligus mengadakan edukasi singkat mengenai nilai sejarah kemerdekaan Indonesia. Keikutsertaan warga membuat suasana semakin hidup dan penuh kegembiraan, menguatkan rasa persatuan dalam keberagaman.
Semangat kebersamaan dan persatuan terlihat jelas dari antusiasme peserta lomba yang penuh keceriaan.
Di penghujung acara, Kepala Desa menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi aktif masyarakat. Penutupan diisi dengan doa bersama demi kemajuan desa dan Indonesia yang lebih baik.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata betapa sinergi antara mahasiswa, pemerintah desa, dan masyarakat mampu menciptakan suasana meriah sekaligus memperkuat rasa nasionalisme di tingkat akar rumput. Dengan semangat HUT RI ke-80, diharapkan kebersamaan ini terus dipertahankan untuk membangun desa dan bangsa yang lebih maju.
Dengan semangat HUT RI ke-80 ini, diharapkan kolaborasi positif dan rasa cinta tanah air terus tumbuh di hati generasi muda dan masyarakat desa.
Penulis berita : Riki eLtii
Reporter : Maria fy Blbnewstv
.png)
0 Komentar