Lampung Utara - Blbnewstv.id | Sungkai Tengah, 30 Agustus 2025 – Pemerintah Kecamatan Sungkai Tengah kembali mengadakan kegiatan pasar pangan murah untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan bahan pokok dengan harga terjangkau.
Pukul 09.00 wib acara yang digelar di Desa Batu Nangkop ini mendapat sambutan antusias dari warga setempat.
Pasar pangan murah ini menyediakan berbagai jenis bahan pangan seperti beras, minyak goreng, dan gula pasir dengan harga jauh lebih murah dibandingkan pasar biasa.
Informasi yang kami dapatkan harga beras Rp. 57.500,00 untuk Lima kg beras, 1 liter minyak goreng Rp. 14.500,00 dan Gula Pasir Rp. 17.500,00.
Kegiatan ini bertujuan meringankan beban masyarakat terutama di masa-masa sulit ekonomi seperti sekarang.
Camat Sungkai Tengah [ Zulham Arazak, S.I.Kom, M. M ] menyampaikan bahwa pasar murah ini merupakan bagian dari program pemerintah Pusat melaluinya kecamatan untuk meningkatkan kesejahteraan warga dan memastikan kebutuhan pokok tersedia dengan harga bersahabat. “Kami berharap kegiatan ini bisa terus berlanjut dan menjangkau desa-desa lain di kecamatan,” ujarnya.
Dengan pasar pangan murah ini, diharapkan masyarakat bisa terbantu memenuhi kebutuhan rumah tangga tanpa harus khawatir soal harga. Kegiatan juga dibarengi dengan protokol kesehatan ketat untuk menjaga keselamatan semua peserta.
Kegiatan pasar pangan murah ini di kawal langsung oleh Institusi TNI dan Polri yaitu babinsa dan bhabinkamtibmas.
Warga masyarakat [ Febri lestari ] saat di wawancarai ia mengatakan bahwa kegiatan pasar murah ini sangat membantu warga dan saya selaku warga masyarakat dari desa batu nangkop sangat berterima kasih pada pemerintah kecamatan. Dan semoga pasar murah ini bisa selalu ada untuk masyarakat.
Penulis berita Maria Fitri yani blbnewstv
.png)
0 Komentar